MENCEGAH DEMAM TIPES
Gejala Tipes
© Pusing seperti mau flu
© Demam disertai nyeri
Demam lebih dari seminggu harus dicurigai tifus Lebih harus curiga bila selain demam lama, juga disertai keluhan yakni nyeri kepala, tidak enak di perut, dan buang air tidak teratur. Satu yang khas pada tifus, demam muncul sore dan malam hari saja.
© Badan terasa tidak enak dan lekas capek
© Tifus makin bertambah bila tampak bibir kering, dan lidah kelihatan seperti bersalut susu, putih dengan pinggir merah merona.
Apabila Anda mengalami gejala tersebut di atas, lebih baik anda segera ke rumah sakit terdekat, untuk mengalami pemeriksaan lebih lanjut, kemungkinan besar anda terkena penyakit tipes karena ketika perawatan yang tepat dimulai sejak dini, prognosis yang bagi penderita akan baik, sebaliknya jika ditangani terlambat (penderita terlambat mendapatkan bantuan medis), prognosis bisa menjadi buruk bahkan dapat menyebabkan kematian atau komplikasi (Komplikasi paling ditakuti bila usus sampai bolong, dan isinya tumpah ke rongga perut. Ini tergolong kedaruratan perut)
Penularan Demam Tipes
© Penyebab penyakit adalah bakteri beracun dan interruptive yang dikenal Salmonella typhi (S. Thypi). Demam tipes terutama menyebar ketika orang makan air makanan atau minuman yang sudah terinfeksi dengan S. typhi. Bakteri ini hanya hidup di manusia dibawa oleh aliran darah dan saluran usus.
© Bakteri ini umumnya terdapat dalam makanan yang sudah basi, daging mentah, maupun kotoran.
Pencegahan Tipes
Medical Check Up
Untuk menghindari segala kemungkinan yang ada, medical check up kepada dokter dan konsultasi merupakan pilihan bijak, mengingat tidak sedikit angka kematian bagi penderita tipes yang terlambat mendapatkan tindakan medis dan juga beberapa komplikasi yang dapat ditimbulkannya.
Untuk menjaga kebersihan lingkungan dan sanitasi lingkungan
Salah satu cara untuk mencegah tipes adalah dengan vaksin tipes.
Langkah-langkah penyembuhan tipes
© Konsultasi dan pemeriksaan ke Dokter untuk mendapatkan pengobatan yang tepat
© Minum cairan. Ini membantu mencegah dehidrasi yang dihasilkan dari demam dan diare berkepanjangan.
© Makan makanan yang sehat berkalori tinggi dapat membantu menggantikan nutrisi yang hilang ketika sakit.